The Origin...
Inspired by Hilman's blog, akhirnya aku nyoba bikin blog baru (dulu sih pernah bikin tapi bosen trus ditinggal)
 
Friendster
Udah pada join belom? Aku udah, cari aja fifaatm@yahoo.com
 

Archive:

News - Aug 2004

News - Mei 2004


News - April 2004

 

Belajar Masak Lasagna

Pertama kali nyoba bikin lasagna, tentu aja nggak langsung berhasil, walopun udah membaca majalah/buku resep berkali2 sebelum masukin ini itu... Tapi untungnya hasilnya walaupun gagal masih bisa dimakan.
Biasanya gagal karena isinya lembek dan runtuh begitu diambil dari pinggan. Ternyata perlu diberi maizena atau telur (yg baru bikin hari ini juga ada yg gagal. Maizenanya udah sih, tapi lupa diberi telur). Selain itu, jangan dipotong dan diambil waktu masih panas. Mending nunggu dingin, krn akan lebih mudah dipotong.
Pernah juga gagal krn lupa ngasih garam.. jadinya hambar.. masih untung ada rasa dari kejunya dan margarin sedikit (ricotta, mozarella itu nggak ada rasanya, yg ada rasanya cuma cheddar dan parmesan). Pernah juga saya mbuang sepanci saus sisa, gara2 di buku resepnya salah menuliskan istilah "menuang" dengan "mengoles".
Dan masih banyak kegagalan2 lainnya. Untung juga manusia2 di rumah saya cukup berbaik hati dan nggragas menghabiskan lasagna gagal tsb dan selalu memasang wajah senang.

Kalo kata andi sih : Ah ga papa, namanya juga belajar. Practices makes perfect, seperti kata pepatah bukan? Tapi kalo kesalahan yg sama terulang lebih dr 2 kali namanya apa yaaa? ::

Resep dan foto klik pd Food Section.

 

Indonesia Berduka
Bencana Tsunami di Aceh dan Sumatera Utara, 26 Desember 2004

Di penghujung Tahun 2004 ini, pd tgl 26 Desember 2004 pagi hari, terjadi gempa dahsyat di sekitar daerah kepulauan di Aceh, dan mengakibatkan terjadinya Tsunami (ombak yang sangat besar) yang menyerbu masuk ke daerah pemukiman di pantai Aceh dan Sumatera Utara. Tsunami ini tidak terjadi hanya disitu, tetapi menjalar sampai ke Thailand, Srilanka, India dan Maladewa. Puluhan ribu orang meninggal di Aceh/Sumut, kalau di total dr seluruh negara yg terkena, korban mencapai 150rb jiwa. Semoga Allah memuliakan arwah mereka, dan berikanlah kesabaran pada sanak saudara yang ditinggalkan.

Melalui musibah ini Allah telah memperingatkan manusia yg belakangan ini merasa bangga dengan dosa2 yg ditimbunnya dan melupakanNya. Bahwa manusia adalah amat sangat kecil ditelapak tanganNya, dan tidak ada kekuatan terbesar selain kekuatan Allah. Semoga dapat menjadi renungan yang mendalam bagi kita. Dan aku berharap, agar solidaritas yang kini ada dapat bertahan terus tanpa harus menunggu bencana lagi ::