The Cross

 

Ambon Berdarah On-Line
News & Pictures About Ambon/Maluku Tragedy

 

 


 

 

 

Polda Maluku Tangkap 5 Orang Diduga Pemilik Bom Rakitan


KOMPAS, Selasa, 07 Mei 2002, 18:14 WIB

Polda Maluku Tangkap 5 Orang Diduga Pemilik Bom Rakitan

Laporan : Lily Bertha Kartika

Jakarta, KCM

Polda Maluku, Senin (6/5)  menangkap 5 orang yang diduga merupakan pemilik bom rakitan. Hal ini dilakukan Polda saat melakukan sweeping pasca kerusuhan di kampung Batu Bajak, Kodya Ambon.

Lima 5 orang tersebut adalah Erwin Lestaluhu, Suryadi, Haris Watimena, Jamaludin dan Layan Tolabuka.

Namun berdasar informasi dari Bahumas Mabes Polri, setelah melalui pemeriksaan intensif oleh Polda Maluku, hanya Erwin Lestaluhu yang ditahan karena terbukti menjadi pemilik bom rakitan yang ditemukan aparat pada waktu terjadinya sweeping.

Saat ini Erwin ditahan di Mapolres pulau  Ambon, dengan sangkaan melanggar UU Darurat No. 12/1951.  Sementara Suryadi dan Haris Watimena dikenai wajib lapor. Jamaludin belum diperiksa karena masih menjalani perawatan di RS Al Fatah Ambon karena mengalami luka-luka.

Berkaitan dengan pembakaran kantor Gubernur Maluku beberapa waktu lalu, Polda Maluku juga menjariing 3 tersangka, yaitu David (27 April 2002) serta Anthony dan Jopie. Keduanya ditangkap pada 30 April Ke tiga orang tersangka tersebut dikenakan tuduhan pasal 160  tentang perlakukan tidnak penghasutan melalui tulisan dan lisan serta tindak kekerasan terhadap penguasa umum dan 187 KUHP tentang .tindak pidana terhadap barangsiapa yang menimbulkan kebakaran, ledakan atau banjir.

Dalam kasus pembakaran kantor Gubernur tersebut, sampai saat ini Polda Maluku sudah memeriksa 26 orang saksi. (Cay)

© C o p y r i g h t   1 9 9 8   Harian Kompas
 


Copyright © 1999-2001 - Ambon Berdarah On-Line * http://www.go.to/ambon
HTML page is designed by
Alifuru67 * http://www.oocities.org/kariu67
Send your comments to
alifuru67@yahoogroups.com
This web site is maintained by the Real Ambonese - 1364283024 & 1367286044