The Cross

 

Ambon Berdarah On-Line
News & Pictures About Ambon/Maluku Tragedy

 

 


 

 

 

Maluku Media Centre


Maluku Media Centre, Selasa, 30/03/2004 22:48:07 WIB

H-3, Ambon Siaga Satu
Pangdam Pattimura Yakin Pemilu Aman

Reporter : Azis Tunny

Ambon, MMC --- Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Syarifuddin Summah memprediksikan, pelaksanaan pemilu 5 April di Maluku akan berlangsung aman. Pihaknya juga siap menurunkan tiga batalyon TNI untuk memback-up polisi dalam mengamankan jalannya pemilu.

"Prediksi kita tidak ada gangguan menyolok saat pemilu nanti. Kita bisa lihat saat kampanye tidak terjadi sesuatu yang mengganggu keamanan. Jadi prediksi kita mudah-mudahan tidak ada gangguan saat pemilu," kata Syarifuddin kepada MMC di Ambon, Selasa (30/3).

Pangdam menyatakan, akan memberlakukan siaga satu pada H-3, dengan memfokuskan pasukan di Kota Ambon. Menurutnya, sejauh ini belum ada daerah yang menjadi titik rawan, namun untuk mengantisipasi kemungkinan terburuk maka semua daerah akan menjadi perhatian.

"Tanggal 3 April sudah siaga 1 untuk seluruh pasukan organik Kodam di Ambon. Dalam pengamanan ini juga dilibatkan pasukan TNI yang BKO," katanya. BKO singkatan dari Bawah Kendali Operasi.

Dia menyatakan, antisipasi aparat TNI untuk pengaman pemilu itu hanya untuk menangkal kemungkinan gangguan keamanan. Dia mengakui, tugas utama untuk mengamankan jalannya pemilu adalah kewenangan kepolisian.

"Kita sifatnya hanya membantu. Tanggungjawab keamanan semuanya di Polda Maluku. TNI hanya memback-up. Namun saya juga akan menyiapkan kekuatan pasukan. Dengan kekuatan yang ada dan dengan kondisi terakhir, saya yakin pemilu di Maluku akan berjalan aman," katanya.

Menanggapi adanya selebaran untuk memboikot pemilu,Pangdam mengimbau masyarakat tidak terprovokasi dan tetap menggunakan hak politiknya dengan baik. "Kalau kita merasa menjadi warga negara yang baik, mari kita sukseskan pemilu ini. Lebih bagus lagi kalau kita memberikan suara dari pada tidak memberikan suara sama-sekali," ajaknya. (MMC)

© 2003 Maluku Media Centre, All Rights Reserved
 


Copyright © 1999-2001 - Ambon Berdarah On-Line * http://www.go.to/ambon
HTML page is designed by
Alifuru67 * http://www.oocities.org/nunusaku
Send your comments to
alifuru67@yahoogroups.com
This web site is maintained by the Real Ambonese - 1364283024 & 1367286044