.: Topeng Warna Warni



Di tempat ini tak ada nyata 
Semuanya topeng
Melekat erat di wajah

Topengnya berwarna warni
seperti bunglon,
berubah bukan dari hati
melainkan untuk wajah lain

Topeng berwarna terbanyak
dialah dipertuan agung
bisa membuat topeng paria
berubah warna untuknya

Semakin banyak warna
semakin erat topeng melekat
menutup rapat wajah berkulit.

(tanah lot 169, 051102)


copyright @ Salmiah Rasjid 2002

 

Back ] Up ] Next ]