Media Indonesia, Sabtu, 27 November 2004 14:20 WIB
HANKAM
Presiden Keluarkan Tiga Instruksi untuk Daerah Konflik
JAKARTA--MIOL: Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengeluarkan instruksi
untuk daerah konflik di Indonesia seperti Poso (Sulawesi Tengah), Papua, dan
Ambon.
"Untuk daerah konflik ada tiga instruksi khusus dari Presiden," kata Ketua
Persekutuan Gereja Indonesia (PGI) Nathan Setiabudi, usai bertemu dengan Presiden
di Istana Merdeka, Jakarta, Sabtu.
Dia mengatakan bahwa masih ada agitasi dan provokasi yang menghendaki supaya
daerah-daerah tersebut tidak aman.
Pertama, Presiden meminta untuk mengontrol keamanan. Kedua, meningkatkan
tindakan intelijen baik tingkat pusat maupun daerah untuk antisipasi di masyarakat
jika akan terjadi sesuatu yang sudah diketahui dahulu.
Selain itu, katanya, desa-desa di daerah konflik juga harus dipantau selama 24 jam
untuk mengantisipasi hal yang mungkin akan terjadi. Sedangkan yang ketiga adalah
penegakan hukum sehingga siapa yang melanggar hukum akan diproses secara
hukum.
Instruksi atau perintah tersebut menurut Nathan diarahkan kepada aparat yang
terkait, sedangkan instruksi keamanan ditujukan kepada petugas keamanan.
"Instruksi intelejen kepada badan intelejen, sementara penegakan hukum kepada
lembaga hukum," ujarnya.
Mengenai beberapa peristiwa di daerah konflik seperti bom Poso yang belum lama
terjadi, Nathan mengatakan bahwa kondisi saat ini berbeda dengan dahulu.
"Meski ada provokasi, saat ini sulit terjadi konflik antar komunitas dan merupakan
satu kemajuan," ujar Nathan. (Ant/O-1)
Copyright © 2003 Media Indonesia. All rights reserved.
|