Liputan6.com, 16/12/2003 05:30
Kasus Makar
Ulama dan Habib Meminta MUI Memprotes Depkeh
16/12/2003 05:30 — Mereka meminta MUI menyikapi kebijakan pemerintah dalam
menangani kasus makar Ketua FKM Alex Manuputti dan MMI Abu Bakar Ba`asyir.
MUI diminta memprotes Depkeh dan HAM.
Liputan6.com, Jakarta: Sejumlah ulama dan habib dari beberapa daerah mendatangi
Majelis Ulama Indonesia di Jakarta, baru-baru ini. Mereka meminta lembaga itu
menyikapi kebijakan pemerintah dalam menangani kasus makar Ketua Front
Kedaulatan Maluku Alex Manuputti dan Abu Bakar Ba`asyir. Para ulama dan habib
juga meminta meminta MUI menyuarakan aspirasi mereka dengan memprotes
Departemen Kehakiman dan Hak Asasi Manusia. Menurut para ulama dan habib,
kebijakan pemerintah dalam menangani kasus yang diduga dilakukan kedua orang itu
tidak adil.
Kepada wartawan, para ulama dan habib mengungkapkan bahwa mereka juga
mempertanyakan sikap pemerintah yang mengizinkan Ketua FKM Alex Manuputti
keluar negeri meski yang bersangkutan telah divonis empat tahun penjara karena
kasus makar. Sedangkan pemimpin Majelis Mujahidin Indonesia Abu Bakar Ba`ayir
yang divonis tiga tahun penjara dalam kasus pemalsuan dokumen dan pelanggaran
keimigrasian hingga kini tak diizinkan keluar dari Lembaga Pemasyarakatan
Salemba, Jakarta Pusat.
Awal Desember silam, Mujahidin Surakarta pernah berdemonstrasi menuntut
pemerintah bersikap adil atas Ba`asyir yang diyakini tak terlibat makar, namun
mendekam di penjara. Beberapa demonstran terlihat membawa spanduk dan kertas
bertuliskan kecaman terhadap pemerintah atas kasus Ba`asyir [baca: Soal Ba`asyir,
Mujahidin Surakarta Mendesak Pemerintah Adil].(SID/Nina Bahri dan Hendro
Wahyudi)
© 2001 Surya Citra Televisi.
|