KOMPAS, Senin, 19 Juli 2004, 13:44 WIB
NASIONAL
Presiden Megawati: Ungkap Bom Bandung dan Penembakan di
Palu
Laporan : Erlangga Djumena
Jakarta, KCM
Presiden Megawati Soekarnoputri memerintahkan Menko Polkam dan Kapolri untuk
mengungkap kasus bom di Bandung, Poso, dan penembakan seorang pendeta di
Palu.
"Kita sedang mencari tahu mereka-mereka yang sedang melakukan hal ini karena
tentunya sejak tadi malam saya juga mendapatkan Kapolri dan Menko Polkam untuk
segera menangani hal-hal tersebut," ujar Megawati di Istana Negara, Jakarta, Senin
(19/7).
Presiden juga meminta masyarakat untuk selalu waspada serta menjaga kestabilitas
keamanan dan politik menjelang putaran kedua Pemilu Presiden 20 September
mendatang.
Menko Polkam ad interim Hari Sabarno menambahkan, ledakan bom di Bandung,
Poso dan penembakan di Palu tidak memiliki hubungan dengan pelaksanaan pemilu.
"Tidak ada hanya kebetulan saja karena kalau mau mengganggu ya pas pemilunya
sendiri atau satu hari sebelum pemilu. Jadi ini terlalu mengada-ada kalau dikaitkan
pemilu," ujar Hari.
Menurut Hari, jajaran Kementerian Polkam dan Polri sudah mendapat tugas dari
presiden untuk melakukan penyelidikan dan penyikan lebih lanjut.(nik)
Copyright @ PT. Kompas Cyber Media
|