Better Written Language for Better Personal Branding
Home   What   Who   Why   When   Where   How  Contoh  English

Bahasa Tertulis dan Sukses Anda

Francis Bacon mengatakan, "reading maketh a full man, conference a ready man and writing an exact man." Dia benar. Maksud dari kata-katanya adalah bahwa pengetahuan dan keahlian setiap orang termasuk Anda, dapat dikembangkan dengan lebih efektif dan precise dengan menulis di berbagai media daripada hanya sekedar membaca atau berdiskusi.

Apa Itu Personal Branding?

"Mercedes, McDonalds, PricewaterhouseCoopers, Rupert Murdoch. Seperti mereka atau tidak, Anda pasti tahu sesuatu tentang perusahaan-perusahaan ini dan apa yang bisa diperoleh dari mereka. Inilah brand impressionmereka, impresi keseluruhan dari seseorang tentang ciri dan keahlian suatu perusahaan atau individu tertentu. Brand impression dari perusahaan biasanya diciptakan melalui periklanan, pemasaran dan pengalaman perorangan, pelanggan atau pengguna.

Seperti juga perusahaan yang berharap bisa menarik pelanggan yang tepat melalui strategi brand dan marketing, setiap orang juga berharap bisa membangun hubungan individu atau profesional dengan pihak lain dan memperoleh kesempatan melalui gaya, pengetahuan, bakat dan impresi keseluruhan yang dimilikinya. Inilah Personal Brand Anda. Dan apakah Anda menyadarinya atau tidak, Anda memilikinya. Pertanyaannya adalah, 'Apakah itu bermanfaat untuk Anda?'

Untuk membangun Personal Brand kita harus memulainya dari diri sendiri dan melihat jauh ke dalam ke pelbagai hal terbaik yang bisa kita lakukan dan ke ciri-ciri deskriptif diri kita. Memiliki individualitas dan keunikan adalah hal yang vital dalam proses ini. Dengan merengkuh bagian-bagian diri yang membedakan kita dari 'orang normal', secara alamiah kita akan menarik berbagai kesempatan yang menuntut keunikan ini. Keselarasan adalah akar dari keseimbangan dalam brand

Semangat keberanian amat dibutuhkan untuk bisa tampil beda. Anda harus berkemauan kuat untuk tegak berdiri. Dengan begitu, bagaimanapun situasinya Anda pasti akan ditemukan. Dalam dunia komunikasi global saat ini, kendala-kendala geografis telah menguap dan pada saat yang sama kita harus menemukan jalan untuk bisa didengar dalam lautan suara yang teramat luas. Kita harus menemukan cara sendiri untuk bisa berdiri tegak dan dikenal sebagai berkah dan rahmat yang bisa dipetik. Tampil ke muka tidak berarti kita harus berteriak keras dan membebani diri secara berlebihan, tapi cukup dengan keaslian yang menyala-nyala.

Inilah yang disebut Personal Branding."

- Andrea O'Neill and William Arruda -

(Andrea O'Neill dan William Arruda brand strategists dan merupakan dua dari konsultan Personal Branding dunia, masing-masing dengan praktek konsultasinya yang berhasil. Sebagai tim, mereka mengusung 35 tahun pengalaman branding membantu para eksekutif, profesional dan enterpreuneur menemukan, membangun dan mengkomunikasikan brand mereka untuk kesuksesan profesi dan pribadi.)

"Pikirkan Oprah, pikirkan Michael Jordan, pikirkan Madonna. Pribadi-pribadi terkenal dan cerdas dengan branding business yang jelas ini mampu melihat jauh untuk menyadari bahwa bakat semata ternyata tidak cukup untuk mencapai puncak kesuksesan dalam bidang mereka. Mereka telah melakukan apa yang diperlukan untuk meyakinkan keberadaannya di puncak tangga: masing-masing memiliki komitmen untuk menciptakan dan menyajikan Personal Brand yang unik. Dengan melakukan semua itu, mereka telah memasuki kelompok elit individu-individu yang bisa dikenali hanya dari nama kecilnya...benar-benar sebuah pencapaian!

Kunci Kesuksesan Personal Branding: Definisikan Pribadi Anda dan Jangan Biarkan Orang Lain yang Melakukannya

Anda memiliki kekuatan untuk mempengaruhi orang lain agar bisa melihat, Anda bisa dilihat tepat seperti harapan Anda hanya dengan mendefinisikan siapa Anda - kekuatan, nilai, sasaran dan kepribadian Anda - dan menyajikannya dalam cara yang meyakinkan dan tak bisa ditolak lagi.

Ekspresikan diri dan sikap Anda kepada setiap orang yang berhubungan dengan Anda - target audience profesi Anda, tetangga Anda, keluarga Anda, kolega Anda dan bahkan kepada orang yang Anda temui di jalan. Lakukan secara konstan dan konsisten, maka Anda akan aman dalam perjalanan menuju Personal Brand yang efektif dan menguntungkan."

- Peter Montoya -

(Setelah lulus dari University of California-Irvine dengan gelar sarjana dalam ilmu politik, Peter Montoya bekerja pada sales trainer berskala nasional. Untuk lima tahun ke depan, Peter Montoya akan tinggal di 25 kota besar; ia telah melakukan lebih dari 2,000 sesi pelatihan untuk berbagai industri, menemukan cintanya pada public speaking sebagai pelengkap ambisinya untuk memahami branding luar dalam.)

Dan Sekarang, Masalah Kritis Anda

Anda telah melakukannya setiap hari. Membuat hands-out, bahan presentasi, paper, kertas kerja, skripsi, thesis, artikel, laporan, essai, berita, buku atau bahkan cerpen dan novel.

Mungkin Anda hebat dalam berbicara, berorasi, berdiskusi, bernegosiasi, menjual atau bahkan berpresentasi. Akan tetapi, yakinkah Anda bahwa materi tertulis Anda sudah mendukung semua kekuatan itu? Ingat ini: Otentik Tidak Berarti Membawa Serta Kesalahan dan Kelemahan!

Jika bahasa menulis Anda sudah setara dengan kehebatan Anda dalam berbicara, berdiskusi, bernegosiasi, menjual atau berpresentasi, maka sukses menanti Anda dan Personal Branding yang Anda lakukan bisa mencapai targetnya. Jika belum, Anda harus menyetarakannya; dengan bantuan kami.

Top